27 Mei, 2009

7 Cara Tidak Gila Jadi Pengusaha

Judul : 7 Cara Tidak Gila Jadi Pengusaha
Pengarang : Bambang Suharno
Penerbit : Bangkit Publishing
Harga : Rp.30,000,-


“Kalau mau sukses,mulai besok jadilah pemalas tak usah datang ke kantor, sebentar lagi anda dipecat. Apa boleh buat anda nanti jadi pengusaha.”

Terinspirasi oleh motivasi “mainstream” tersebut , seorang teman memutuskan untuk keluar dari pekerjaan dan mendirikan usaha sendiri. Setahun kemuadian ia bilang, “Saya benar-benar gila, sudah satu tahun bisnis saya tidak jalan, hutang pun sudah menumpuk. Ini membuat saya benar-benar gila!” ucapnya dengan wajah kusut
Menjadi “Gila” dan “nekat” bukanlah satu-satunya cara untuk menjadi seorang entrepreneur sukses. Anda bisa menjadi pengusaha dengan mengambil jalur lain. Cara yang tidak cukup menegangkan dan menghebohkan, tetapi cukup jitu. Siapa bilang “biasa” tidak bisa menjadi “luar biasa” . Dengan membaca buku ini, anda akan tahu bahwa metode ini bukan isapan jempol belaka, tetapi benar-benar sudah teruji secara nyata. Berani mengambil jalur berbeda? Bersiaplah !

Tidak ada komentar:

Posting Komentar